Bingkai Nasional - Diincar oleh para pecinta belanja, Black Friday saat ini adalah hari di mana para pedagang offline dan atau online melakukan diskon besar - besaran terhadap barang dagangannya di hari Jumat di akhir bulan November setiap tahunnya.
Diskon Black Friday biasanya dilakukan setelah perayaan Thanksgiving tiap tahunnya di Amerika Serikat.
Warga Amerika Serikat kini menganggap Black Friday adalah Hari Belanja Nasional karena banyak barang dijual dengan potongan harga yang tinggi.
Namun sebenarnya, sebelum Black Friday menyenangkan seperti saat ini, di masa lampau, hari jumat di akhir bulan November itu memiliki kisah yang "kelam" bagi warga Amerika Serikat.
Ada tiga kisah yang beredar mewarnai Black Friday ini di masa lampau.
Baca Juga: Metode Penelitian Kuantitatif: Pengertian, Jenis Jenis, dan Langkah Penyusunan
1. Krisis Ekonomi di Hari Jumat
Kisah yang pertama terjadi di tahun 1869. Yang mana saat itu, di negeri Paman Sam terjadi krisis ekonomi yang sangat parah.
Bukan tanpa sebab, krisis ekonomi yang terjadi saat itu di karenakan ada pemodal Wall Street yang nakal bernama Jay Goul dan Jim Fisk.
Mereka saat itu melakukan pembelian emas secara besar dengan maksud agar investor kecil membeli emas juga.
Artikel Terkait
Akun Twitter Donald Trump Kembali
Qatar Cetak Rekor Di Piala Dunia: Pertama Kali Kalah Dalam Pertandingan Pembuka
Jason David Frank Si Rangers Hijau Meninggal di Usia 49 Tahun
Pemimpin Hong Kong John Lee Positif Covid Setelah Kembali dari APEC Thailand
Menang Lawan Argentina, Arab Saudi Gratiskan Tempat Hiburan dan Liburkan Tempat Kerja
FIFA: Kini Qatar Izinkan Penggunaan Bendera Pelangi Selama Piala Dunia